Langsung ke konten utama

Hal Menarik: Futsal Bersama 'Cogan' 3EB01

Dian Kurniawan / 22212027 / 3EB01

Assalamu'alaykum Warohmatullahi Wabarokatuh

Pada tulisan kali ini saya ingin membahas tentang hal yang menarik menurut saya, yaitu main futsal bersama 'Cogan' 3EB01. Kisah ini bermula pada saat kami semua dipertemukan pada awal semester 3, di kelas yang bernama 2EB01. Kelas yang 'katanya' berisi mahasiswa mahasiswi ber-IPK tertinggi di angkatan Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Gunadarma tahun 2012. Pada saat dikelas, ada yang mencetuskan ide untuk main futsal bersama-sama dikeesokan harinya. Maka pada saat pulang kuliah teman saya yang bernama Adit langsung mem-booking lapangan futsal.

Disaat itu hampir semua anak laki-laki 2EB01 ikut bermain termasuk yang sekarang sedang menempuh pendidikan sarjana magister (sarmag), dan yang tidak ikut hanya dua orang yang bernama Anda (sarmag) dan Fikri. Mereka beralasan tidak ikut karena tidak bisa bermain futsal. Padahal disini kami bermain hanya untuk bersenang-senang atau lebih akrabnya disebut Fun Futsal.



(Dari kiri atas: Fajri, Pandu, Dikur (saya sendiri), Arief, Aryo, Riski, Adit. Kiri bawah: Trisna (sarmag) dan Kahlil (sarmag))

Perjalanan futsal kami pun berlanjut sampai Semester 5 di kelas 3EB01 ini. Kami pun sering tanding dengan kelas lain dan hasilnya sangat memuaskan. Lalu saya berpikir bagaimana jika tim futsal ini diberikan nama. Dan saya mencetuskan untuk memberikan nama tim futsal 3EB01 ini dengan nama 3EB01 Cogans Club. Hal ini disambut baik dengan teman-teman yang lain. Kenapa saya memilih nama 'Cogans Club'? Karena 'Cogan' itu sendiri adalah singkatan dari 'Cowok Ganteng', lalu karena 'cowok'nya banyak maka saya tambahkan 's' dibelakang kata 'cogan', dan terbentuk lah kata 'Cogans'. Pada saat tanding kami pasti kekurangan orang, lalu teman saya yang bernama Adit berinisiatif mengajak temannya yang bernama Cahyo dan Pondes dari kelas lain untuk ikut bermain di tim kami.

Hal yang belum lama kami ikuti pada awal Januari 2015 adalah FE Cup yang diselenggarakan BEM Fakultas Ekonomi Universitas Gunadarma. Biaya pendaftarannya pun cukup mahal, yakni Rp 400.000,- per tim, dan lokasi pertandingannya di Sport Center Kampus H Universitas Gunadarma Depok. Tim kami beranggotakan Dikur (saya sendiri), Pandu, Riski, Arief, Adir, Pondes, Cahyo. Karena masih ada 3 tempat kosong untuk anggota tim, maka teman saya yang bernama Pandu mengajak temannya yang bernama panggilan Golek dan Ceper untuk ikut ke tim kami. Jadi total anggota tim kami berjumlah 9 orang. 


(Dari kiri: Cahyo, Adit, Arief, Dikur (saya), Riski, Pandu, dan Pondes. Golek dan Ceper tidak ikut dalam foto)

Dalam hasil technical meeting tim kami se-grup dengan kelas 1EA24, 3EB14, dan 4EB06. Total kelas yang ikut berjumlah 84 kelas yang dibagi dalam 21 grup. Namun hasil yang kami dapatkan dari pertandingan tim yang se-grup dengan kami kurang memuaskan sehingga kami tidak dapat melanjutkan ke tahap berikutnya.

Walaupun kami kalah, kami sangat bangga karena kami adalah tim kelas 'EB01' yang mengikuti kompetisi FE Cup, yang pada tahun-tahun sebelumnya kelas 'EB01' tidak ada yang ikut dalam kompetisi futsal ini. 

Beberapa foto 3EB01 Cogans Club bersama supporter setia 3EB01:





Sekian hal menarik tentang futsal bersama 'Cogan' 3EB01. Mohon maaf apabila ada salah kata.

Wassalamu'alaykum Warohmatullahi Wabarokatuh

Komentar

Posting Komentar

Terpopuler

Contoh Surat Perjanjian Kerjasama (Memorandum of Understanding / MoU)

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA Pada hari ini, tanggal 27 bulan Maret tahun 2011, di Jakarta. Kami yang bertanda tangan dibawah ini:          Nama           : xxxx xxxxxxxx          No. KTP      : xx.xxxx.xxxxxx.xxxx          Jabatan         : Creative Director          Alamat         : Jl. xx RT xx/xx No. xx Kel. xx Kec. xx Jakarta Timur 13720          No. Telepon : xxx xxx xxx xx          No. HP         : xxx xxx xxx xx Yang dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Komunitas xxx dan selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA .          Nama           : Dian Kurniawan          No. KTP      : xx.xxxx.xxxxxx.xxxx          Sekolah        : SMAN 99 Jakarta          Jabatan         : Project Manager Experience 2011          Alamat         : Jl. xxx RT xx/xx No. xx Kel. xxx Kec. xxx Kota Depok 16954          No. Telepon : -          No. HP         : xxx xxx xxx xx Yang dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Pihak Panitia dan selanjutnya disebut PIHAK KEDUA . PA

Pengertian Metode ABC (Activity Based Costing)

Activity Based Costing (ABC)  Activity Based Costing (ABC) adalah metode costing yang dirancang untuk menyediakan informasi bagi manajer untuk keputusan stratejik dan keputusan lainnya yang mungkin akan mempengaruhi kapasitas dan juga biaya tetap. ABC juga digunakan sebagai elemen activity-based management, yaitu pendekatan manajemen yang fokus pada aktivitas. Activity Based Costing dapat diartikan juga sebagai penentuan harga pokok produk berdasarkan kegiatan atau aktivitas. Dalam sistem akuntansi biaya tradisional, tujuannya adalah untuk menilai secara tepat persediaan dan harga pokok penjualan untuk pelaporan keuangan eksternal. Tujuan dari ABC adalah memahami overhead dan profitabilitas produk dan konsumen. Sebagai konsekuensi perbedaan tujuan ini, praktek ABC memiliki perbedaan dengan sistem akuntansi biaya tradisional. Dalam ABC: Biaya produksi dan non produksi dibebankan ke produk Beberapa biaya produksi tidak dimasukkan ke biaya produk Ada sejumlah pool b

Pengertian Organisasi

ORGANISASI I. Definisi Organisasi Organisasi adalah sekelompok orang dalam suatu wadah untuk mewujudkan suatu tujuan bersama. Beberapa pengertian mengenai organisasi menurut para ahli diantaranya adalah sebagai berikut : Stoner mengatakan bahwa organisasi adalah suatu pola hubungan-hubungan yang melalui mana orang-orang di bawah pengarahan atasan mengejar tujuan bersama. James D. Mooney mengemukakan bahwa organisasi adalah bentuk setiap perserikatan manusia untuk mencapai tujuan bersama. Chester I. Bernard berpendapat bahwa organisasi adalah merupakan suatu sistem aktivitas kerja sama yang dilakukan oleh dua orang atau lebih. Stephen P. Robbinss menyatakan bahwa Organisasi adalah kesatuan (entity) sosial yang dikoordinasikan secara sadar, dengan sebuah batasan yang relatif dapat diidentifikasi, yang bekerja atas dasar yang relatif terus menerus untuk mencapai suatu tujuan bersama atau sekelompok tujuan.  Dalam arti manajemen organisasi memiliki beberapa pengertian ya

Tata Cara Mendirikan Koperasi

Tata Cara Mendirikan Koperasi Sekilas Tentang Koperasi Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-orang atau badan hukum dengan melaksanakan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sehingga sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan. Cara pendirian koperasi cukup panjang, dimulai dari Rapat Persiapan, penelitian terhadap materi Anggaran Dasar, hingga pengesahan untuk diterbitkannya SK yang bisa memakan waktu paling lama 3 bulan. Oleh karena itu, koperasi yang akan dibuat dan di sahkan nanti haruslah mempunyai kemungkinan perolehan laba yang baik. Koperasi yang nantinya dibangun harus sanggup mengikuti prosedur Pemerintah pada: Undang-Undang No. 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian Menurut Undang-undang No. 25 Tahun 1992: Koperasi adalah Badan usaha yang beranggotakan orang seorang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan atas asas k

Structure and Written Expression (1st skill)

Structure and Written Expression (1st skill) A. Pengertian TOEFL TOEFL adalah kependekan dari Test Of English as a Foreign Language (test bahasa Inggris sebagai bahasa asing), yang dibuat oleh ETS ( Educational Testing Service ), sebuah lembaga di Amerika Serikat. Tes TOEFL ini diperlukan untuk persyaratan masuk kuliah pada hampir semua Universitas di Amerika Serikat dan Kanada yang kemudian juga bagi mahasiswa yang mendaftar ke Universitas Eropa dan Australia. Tes ini program Undergraduate (S1) maupun Graduate (S2 ataupun S3). Secara umum tes ini untuk menilai:  Mahasiswa mempunyai kemampuan menulis dan tata bahasa dalam bahasa Inggris agar mampu membuat tulisan ilmiah. Mahasiswa mempunyai kemampuan membaca Bahasa Inggris dengan baik dan benar agar nantinya bisa memahami buku-buku textbook yang diwajibkan. Mahasiswa mempunyai kemampuan mendengarkan dengan baik dan benar mengenai uraian yang diberikan dosen dalam bahasa Inggris.  Umumnya tes ini memakan waktu sekitar tig