Langsung ke konten utama

Orang Tua dan Pengalaman Berharga.

Assalamu'alaykum Warohmatullahi Wabarokatuh

Apa kabar? Semoga baik-baik saja, dan semoga Allah SWT memberi kesehatan kepada kita semua.

Dalam kehidupan kita ini, kita pasti mempunyai orang-orang yang sangat menyayangi kita, mencintai kita dan sangat memperdulikan kita. Merekalah orang tua, orang-orang yang merawat kita dari kecil hingga sekarang ini sampai kita membaca tulisan saya di blog saya ini. Sepenggal tulisan ini saya dedikasikan untuk orang tua saya, saya ingin menceritakan betapa berharganya mereka.

Alhamdulillah, untuk yang pertama dan yang terbaik itu adalah ibu, seorang wanita paruh baya yang sangat saya sayangi dan alhamdulillah sampai saat ini masih bisa bertemu dengannya. Betapa tenangnya hati ini jika melihat wajahnya. Betapa sejuknya diri ini jika dekat dengannya. Peran beliau dalam membentuk kepribadian saya sangat besar. Beliaulah yang mengajarkan saya untuk tetap optimis dalam menjalani hidup ini. Beliau yang paling khawatir jika saya sakit dan yang paling merawat saya. Beliau juga yang menasehati saya dikala saya telah berbuat kesalahan dirumah. Mungkin tidak ada habisnya dan tak cukup dituangkan dengan kata-kata untuk menceritakan betapa besarnya peran beliau dalam kehidupan saya. Semoga Allah SWT memberi panjang umur dan kesehatan kepada beliau, sehingga beliau bisa melihat dan bangga jika anak terakhirnya sukses. Aamiin aamiin Ya Robbal’aalamiin.

Namun, ada momentum dimana hari itu menjadi hari yang sangat menyedihkan untuk saya dan keluarga saya, yaitu pada saat ayah saya meninggalkan saya dan keluarga untuk selama-lamanya. Dihari itu dirumah saya pada dini hari Senin tanggal 14 Mei 2012 adalah hari dimana ayah saya menghembuskan nafas yang terakhir kalinya selama hidupnya di dunia ini. Tepat di pangkuan saya dan keluarga saya. Disaat itu saya baru pertama kali melihat raut wajah ibu saya dipenuhi kesedihan, kebingungan, ketidakberdayaan, karena seseorang yang telah menemani kehidupan beliau membangun keluarga telah meninggalkan beliau untuk selama-lamanya. Saya hanya bisa bersabar, bahkan sangat sangat bersabar, kadang air mata keluar tak dapat tertahan lagi.

Apakah anda bisa membayangkan jika seseorang yang sangat berharga dalam kehidupan anda pergi untuk selama-lamanya di depan mata anda? Bahkan tepat di pangkuan anda? Segala sesuatu yang bernyawa pasti akan merasakan mati. Ya itulah kehidupan di dunia, yang hanya sebagai persinggahan kita sebelum melanjutkan kehidupan yang kekal di akhirat nanti. Pada tahun-tahun terakhir ayah saya hidup, saya telah menyia-nyiakan waktu pada saat dirumah, saya sangat menyesal sekali. Saya tidak menyangka ayah saya telah dipanggil oleh Allah SWT ketika saya masih menjadi pelajar. Pupuslah impian saya untuk menghajikan lagi kedua orang tua saya. Sekarang yang ada ialah berbakti kepada ibu, karena surga terletak di bawah kaki ibu.

Dihari itu saya mendapatkan banyak pelajaran yang sangat berharga, bahkan amat sangat berharga, salahsatunya ialah jangan sia-siakan waktu bersama keluarga. Saya ingin nyampaikan kepada anda yang sedang membaca tulisan saya ini. Buatlah waktu-waktu berharga pada saat senggang bersama keluarga menjadi waktu yang berkualitas, karena kita tak dapat mengetahui kapan salah satu dari anggota keluarga kita akan meninggalkan kita untuk selama-lamanya. Saya jadi ingat kata-kata bijak “Hiduplah seakan kamu mati esok”, agar kita dapat memberikan yang terbaik untuk keluarga, dan bisa saja berimbas kepada semua orang.

Inilah sebagian cerita tentang orangtua saya, dan sedikit curahan hati saya. Mohon maaf apabila ada salah kata.


Wassalamu'alaykum Warohmatullahi Wabarokatuh

Komentar

Posting Komentar

Terpopuler

Contoh Surat Perjanjian Kerjasama (Memorandum of Understanding / MoU)

SURAT PERJANJIAN KERJASAMA Pada hari ini, tanggal 27 bulan Maret tahun 2011, di Jakarta. Kami yang bertanda tangan dibawah ini:          Nama           : xxxx xxxxxxxx          No. KTP      : xx.xxxx.xxxxxx.xxxx          Jabatan         : Creative Director          Alamat         : Jl. xx RT xx/xx No. xx Kel. xx Kec. xx Jakarta Timur 13720          No. Telepon : xxx xxx xxx xx          No. HP         : xxx xxx xxx xx Yang dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Komunitas xxx dan selanjutnya disebut sebagai PIHAK PERTAMA .          Nama           : Dian Kurniawan          No. KTP      : xx.xxxx.xxxxxx.xxxx          Sekolah        : SMAN 99 Jakarta          Jabatan         : Project Manager Experience 2011          Alamat         : Jl. xxx RT xx/xx No. xx Kel. xxx Kec. xxx Kota Depok 16954          No. Telepon : -          No. HP         : xxx xxx xxx xx Yang dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Pihak Panitia dan selanjutnya disebut PIHAK KEDUA . PA

Pengertian Metode ABC (Activity Based Costing)

Activity Based Costing (ABC)  Activity Based Costing (ABC) adalah metode costing yang dirancang untuk menyediakan informasi bagi manajer untuk keputusan stratejik dan keputusan lainnya yang mungkin akan mempengaruhi kapasitas dan juga biaya tetap. ABC juga digunakan sebagai elemen activity-based management, yaitu pendekatan manajemen yang fokus pada aktivitas. Activity Based Costing dapat diartikan juga sebagai penentuan harga pokok produk berdasarkan kegiatan atau aktivitas. Dalam sistem akuntansi biaya tradisional, tujuannya adalah untuk menilai secara tepat persediaan dan harga pokok penjualan untuk pelaporan keuangan eksternal. Tujuan dari ABC adalah memahami overhead dan profitabilitas produk dan konsumen. Sebagai konsekuensi perbedaan tujuan ini, praktek ABC memiliki perbedaan dengan sistem akuntansi biaya tradisional. Dalam ABC: Biaya produksi dan non produksi dibebankan ke produk Beberapa biaya produksi tidak dimasukkan ke biaya produk Ada sejumlah pool b

Pengertian Organisasi

ORGANISASI I. Definisi Organisasi Organisasi adalah sekelompok orang dalam suatu wadah untuk mewujudkan suatu tujuan bersama. Beberapa pengertian mengenai organisasi menurut para ahli diantaranya adalah sebagai berikut : Stoner mengatakan bahwa organisasi adalah suatu pola hubungan-hubungan yang melalui mana orang-orang di bawah pengarahan atasan mengejar tujuan bersama. James D. Mooney mengemukakan bahwa organisasi adalah bentuk setiap perserikatan manusia untuk mencapai tujuan bersama. Chester I. Bernard berpendapat bahwa organisasi adalah merupakan suatu sistem aktivitas kerja sama yang dilakukan oleh dua orang atau lebih. Stephen P. Robbinss menyatakan bahwa Organisasi adalah kesatuan (entity) sosial yang dikoordinasikan secara sadar, dengan sebuah batasan yang relatif dapat diidentifikasi, yang bekerja atas dasar yang relatif terus menerus untuk mencapai suatu tujuan bersama atau sekelompok tujuan.  Dalam arti manajemen organisasi memiliki beberapa pengertian ya

Tata Cara Mendirikan Koperasi

Tata Cara Mendirikan Koperasi Sekilas Tentang Koperasi Koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang-orang atau badan hukum dengan melaksanakan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sehingga sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan. Cara pendirian koperasi cukup panjang, dimulai dari Rapat Persiapan, penelitian terhadap materi Anggaran Dasar, hingga pengesahan untuk diterbitkannya SK yang bisa memakan waktu paling lama 3 bulan. Oleh karena itu, koperasi yang akan dibuat dan di sahkan nanti haruslah mempunyai kemungkinan perolehan laba yang baik. Koperasi yang nantinya dibangun harus sanggup mengikuti prosedur Pemerintah pada: Undang-Undang No. 25 Tahun 1992 tentang Perkoperasian Menurut Undang-undang No. 25 Tahun 1992: Koperasi adalah Badan usaha yang beranggotakan orang seorang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan atas asas k

Structure and Written Expression (1st skill)

Structure and Written Expression (1st skill) A. Pengertian TOEFL TOEFL adalah kependekan dari Test Of English as a Foreign Language (test bahasa Inggris sebagai bahasa asing), yang dibuat oleh ETS ( Educational Testing Service ), sebuah lembaga di Amerika Serikat. Tes TOEFL ini diperlukan untuk persyaratan masuk kuliah pada hampir semua Universitas di Amerika Serikat dan Kanada yang kemudian juga bagi mahasiswa yang mendaftar ke Universitas Eropa dan Australia. Tes ini program Undergraduate (S1) maupun Graduate (S2 ataupun S3). Secara umum tes ini untuk menilai:  Mahasiswa mempunyai kemampuan menulis dan tata bahasa dalam bahasa Inggris agar mampu membuat tulisan ilmiah. Mahasiswa mempunyai kemampuan membaca Bahasa Inggris dengan baik dan benar agar nantinya bisa memahami buku-buku textbook yang diwajibkan. Mahasiswa mempunyai kemampuan mendengarkan dengan baik dan benar mengenai uraian yang diberikan dosen dalam bahasa Inggris.  Umumnya tes ini memakan waktu sekitar tig